Rapat Koordinasi Pelaksanaan Kegiatan Bersumber dari DAU Earmarked Tahun 2023
Rapat Koordinasi Pelaksanaan Kegiatan Bersumber dari DAU Earmarked Tahun 2023
Bagian Administrasi Pembangunan – Pada Kamis 16 Februari 2023, dilaksanakan Rapat Koordinasi Pelaksanaan Kegiatan Bersumber dari DAU Earmarked Tahun 2023. Rapat Koordinasi dipimpin oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Kebumen H. Ahmad Ujang Sugiono, SH hadir juga pada kesempatan ini Asisten Administrasi dan Umum, Moh Arifin, S.Si, MT dan Asisten Ekonomi Pembangunan Setda Kabupaten Kebumen Drs. Frans Haidar, MPA dan OPD pengampu kegiatan bersumber dari DAU Earmarked 2023. Sekretaris Daerah menyampaikan bahwa Dau Earmarked merupakan DAU yang sudah ditentukan penggunaannya dengan syarat salur dan prosentase tahap salur yang sudah ditentukan, untuk itu OPD pengampu harus merencanakan dengan baik anggaran kas sesuai dengan tahap salur I,II dan III. OPD pengampu juga harus disiplin dalam pelaksanaan kegiatan sesuai dengan jadwal dan ritme anggaran kas yang sudah direncanakan sebelumnya. Rapat koordinasi dilanjutkan dengan paparan kesiapan OPD baik untuk kesiapan RAB,DED dan kesiapan administrasinya.